Hari Ini, Senin 22 Juli 2024 Pemerintah Kabupaten Mojokerto meluncurkan Super Apps Mojosakti. Selain Super Apps Mojosakti, dalam kesempatan ini juga meluncurkan dua Inovasi lain. Yakni. Aplikasi ASN Tumbas Duk UMKM dan Aplikasi Talangan Hepp1.
Khusus aplikasi Tumbas, telah masuk Top 10 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) yang diselenggarakan KemenPANRB. Ini setelah menjalani proses penilaian secara ketat dari tim verifikasi KemenPANRB dan independen.
“Dari 160 inovasi sampai ada 10 yang masuk 10 besar. 10 besar ini dari Kabupaten Mojokerto masuk,”
Bahkan, tim terpesona dengan aplikasi besutan Disperindag Kabupaten Mojokerto itu. Apalagi, saat ini telah ditambah dengan fitur khusus ASN.
“Kami terpesona dengan aplikasi Tumbas. Meliputi cara belinya, cara mengatasinya, termasuk ASN bisa paylater Rp 200 ribu. Dalam waktu dekat ini akan ada 5 besar, mudah-mudahan Kabupaten Mojokerto dengan aplikasi Tumbas bisa masuk 5 besar,”